SEJARAH SINGKAT DOTA2
Sejarah Singkat Dota 2
DOTA (Defenese Of The Ancient) awalnya dibuat oleh seorang Gamer
yang kecanduan dengan game Warcraft III: Frozen Throne dengan nickname
"Eul", tidak ada yang tau siapa pemilik nickname itu, tapi sayang ia
hanya sekedar membuat BBP Map-nya saja. untung saja masih ada yang
meneruskan, orang dengan nickname "guinsoo" yang nerusin project DOTA
ini. 2 orang tersebut diapresiasikan di DOTA dengan mencantumkan nick
mereka, Yaitu "Eul Scepter Of Divinity" dan "Gusinoo Schyte Of Vyse".
Kegunaan "Eul" ini bisa mengangkat musuh/temen keudara dengan
tornadonya. Sedangkan "Gusinoo" ini mampu menyihir musuh menjadi babi
(di Dota 1 itu Jadi ayam) dalam waktu beberapa detik. Nah setelah mereka
ada satu orang lagi yang bisa disebut "Father Of DOTA" kalo player lama
pasti udah kenal dia, kalo mau masuk map pasti dia suka ngingetin kalo
ada report tolong email dia. yap dia adalah "Iceforg". Dia adalah orang
berjasa di game DOTA ini, dia lah yang mampu mengimprovisasi
skill,item,map,dsb menjadi lebih ciamik. Ditangan dialah DOTA kemudian
dibagi jadi 2 tim, yaitu "The Sentinel" dan "The Scourge". kemudian di
DOTA 2 diganti menjadi Radiant dan Dire.
Seiring
berjalannya waktu, DOTA menjadi game legendaris Diseluruh Dunia.
bahkan, Blizzard sendiri mengakui DOTA lebih baik daripada Warcraft,
Lol. Semakin banyak peminat DOTA, maka tournament DOTA pun sudah banyak
dimana-mana Salah satunya Blizz Convention 2005, 2006 di Malaysia,
Singapura, Dan World Asian Cyber Games Championship 2006 di Philipina.
sampai-sampai Counter Strike-pun kalah pamor oleh DOTA ini.
2010 adalah era baru DOTA, "Valve Coorporation" Publisher &
Developer Game ini pun sampai tertarik dengan game yang satu ini, Valve
pun mendekatan diri ke Iceforg yang masih modder amatir. untuk mengisi
menjadi designer di perusahaan mereka. Lalu dapat mengambil Costume map
DOTA & membuat versi mereka sendiri (Standalone) bertujuan agar bisa
dirilis lebih jauh lagi. Akhirnya Iceforg menerima tawaran Valve
tersebut secara resmi pada tahun 2010 lalu. Dan 2013 adalah awal dari
kesuksesan game tersebut.
Itu adalah sejarah singakat DOTA. lebih lengkap silahkan cek Abah
Google atau cek Di Kamutube banyak Short Movie tentang cerita hero-hero
DOTA. oke disini saya ingin mengenalkan Kamu dengan Hero bertipe
Strength a.k.a STR, sebenernya masih ada 3 tipe hero, yaitu Strength,
Agility, dan Intelligence. Di postingan kalo ini saya akan membahas hero
bertipe STR alias Strength. Hero strength ini bisa dibilang hero
Durable (Tanker). hero ini biasanya mempunyai Health Point (HP) lebih
tebel dari hero lain. Biasanya hero ini adalah hero-hero Iniator (hero
yang suka Open War a.k.a hero yang nyerang pertama kali) biasanya musuh
nyerang semua musuh fokus ke dia, lalu tanpa musuh sadari mereka sudah
dikepung oleh hero lain.
Komentar
Posting Komentar